STUDY LITERATURE PEMAHAMAN PROSEDUR KESELAMATAN DALAM IZIN KERJA DI KETINGGIAN

  • Hanif Aeni Mazki Universitas Bhamada Slawi
  • Muhammad Yusuf Arifin
  • Triyono Rakhmadi
Keywords: Study Literature, prosedur keselamatan, Bekerja di ketinggian

Abstract

Berdasarkan data Occupational Safety and Health Administration (OSHA) di Amerika menunjukkan bahwa jumlah kematian total dalam sektor konstruksi pada tahun 2014 sebesar 874 jiwa. Menurut International Labour Organization (ILO) tahun 2015, diperkirakan secara global ada 60.000 kecelakaan kerja fatal per tahunnya. Sekitar 1 dari 6 kecelakaan fatal yang dilaporkan, terjadi pada sektor konstruksi. Penelitian ini menggunakan metode literature review untuk mengumpulkan data dan menganalisis data dari jurnal-jurnal terkait yang membahas tentang penerapan izin kerja diketinggianWork permit juga bisa dipakai sebagai alat untuk mengidentifikasi sebuah pekerjaan yang akan dikerjakan, potensi-potensi yang dapat membahayakan pekerjaan dan juga sebagai tindakan pencegahan maupun pengendalian potensi bahaya tersebut. Dapat disimpulkan bahwa work permit berfungsi untuk menyatakan tempat atau area kerja yang akan dilakukan sudah aman dan diketahui identifikasi bahaya tahap awal serta tindakan-tindakan pencegahan yang dilakukan oleh pekerja serta peralatan yang digunakan. Biasanya work permit juga ditambahkan dengan beberapa dokumen pendukung, misalnya Job Safety Analysis (JSA) dan Tool Box Checlist.(Safitri dan Widowati, 2017)Permit to work (sistem izin kerja), merupakan sebuah mekanisme untuk mengidentifikasi, mengkomunikasikan, mengurangi serta mengendalikan bahaya terkait pekerjaan yang memiliki potensi buruk terhadap kesehatan, lingkungan serta keselamatan (Chevron, 2019).Penerapan 5W 1H dalam menganalisis pekerjaan diketinggian.Dan membahas mengenai alat bantu yang dibutuhkan dalam pekerjaan diketinggian.

Published
2023-06-06
How to Cite
Mazki, H., Arifin, M., & Rakhmadi, T. (2023). STUDY LITERATURE PEMAHAMAN PROSEDUR KESELAMATAN DALAM IZIN KERJA DI KETINGGIAN. Bhamada Occupational Health and Safety Environment Journal, 1(1), 24-38. https://doi.org/10.36308/bohsej.v1i1.595
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>